Hari Koperasi Kota Depok ke – 77 ” Maju Koperasinya Naik Kelas UMKM nya “

Depok,- citra Indonesia.id,- Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Depok menyelenggarakan Pekan HUT ke-77 Koperasi Tingkat Kota Depok Tahun 2024 Dengan tema “Maju Koperasinya, Naik Kelas UMKM nya”

Acara di Buka secara simbolis dengan dipukulnya Gong oleh PJ Sekretaris Daerah ( Sekda) Kota Depok Nina Suzana,
Acara digelar selama Tiga hari Tanggal 8 s/d 10 Agustus 2024 di Alun-Alun Kota Depok.

Adapun Agenda Kegiatan Peringatan Hari Koperasi ke- 77 dimeriahkan dengan acara
Talk show
Karnaval (Wirausaha Baru) WUB dan Pendamping
Jalan Santai
Dkerens Idol
Donor Darah
Sunatan Massal
Rebutan Dandang
Stand Up Comedy
Lomba Hias Stand UMKM

Stand Koperasi se-Kota Depok dan UMKM 63 Kelurahan dimeriahkan dengan
Hiburan Live Music: Biang Kerok Band, Soer Plus, Ishlah dan Vena.

Ketua Panitia Peringatan Hari Koperasi ke- 77 Misnan yang juga direktur BMT Al Azhari saat di konfirmasi awak media mengatakan, kegiatan UMKM yang di ikuti kurang lebih 113 stand diantaranya Wira Usaha Baru ( WUB )

Misnan mengucapkan Syukur dengan acara ini terbukti dengan banyaknya para pelaku UMKM yang mengikuti kegiatan pada hari ini,
Hari pertama hari ke dua dan hari ke tiga Peringatan Hari Koperasi ke -77 semoga berjalan baik dan bisa menarik minat masyarakat Kota Depok untuk bisa hadir menyaksikan kemeriahan Hari Ulang tahun Koperasi ke – 77 .

Misnan berharap acara ini bisa berjalan dengan baik dan sukses dan juga saya berharap masyarakat Kota Depok bisa berbondong bondong hadir dalam pesta perayaan Hari ulang tahun Koperasi ke – 77 ini, yang mana kegiatan ini disamping UMKM ada juga berbagai hiburan dan Baksos juga dorprease yang menarik
Papar Misnan menutup pembicaraan dengan para awak Media

Dindin Syarifudin

57 Views