Walikota Depok- Mohammad Idris Gelar Jumpa Pers terkait 2 WNI Terkena Virus Corona-19

DEPOK CITRA INDONESIA,- Dua warga Depok dinyatakan positif tertular virus Corona. Pemkot Depok akan menggelar jumpa pers lebih lanjut terkait kasus yang menimpa dua warganya tersebut siang ini.

“Bagian protokol dan/atau Kominfo akan undang konferensi pers jam 01.30 WIB siang ini di lantai 1 Balai Kota,” ujar Wali Kota Depok Muhammad Idris Abdul Somad dalam keterangannya kepada detikcom, Senin (2/3/2020).

Idris tidak memberikan penjelasan lebih lanjut terkait kasus tersebut. Pihaknya akan menyampaikan keterangan lebih lanjut terkait kasus itu siang ini.

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo mengumumkan adanya 2 warga Indonesia yang positif terkena virus Corona di Indonesia. Saat ini kedua korban, ibu dan anak, ditangani di RS Sulianti Saroso.

Dua orang ini berinteraksi dengan WN Jepang yang sempat masuk ke wilayah Indonesia. WN Jepang itu diketahui positif virus Corona saat tiba di Malaysia.
Baca juga:
Menkes Sambangi RSPI Sulianti Saroso Lokasi WNI Positif Corona Dirawat

“Ternyata orang (WN Jepang, red) yang terkena virus Corona berhubungan dengan 2 orang, ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahun,” kata Jokowi di Istana Negara, kemaren Senin (2/3).

Kedua korban disebutkan tinggal di Depok, Jawa Barat. Kediaman keduanya saat ini telah diisolasi.

“Rumahnya dicek, ibu dan anak. (Usia) 61 dan 31 tahun. Sudah melakukan isolasi rumah,” kata Menkes Terawan Agus Saputra di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (2/3).

Belum ada penjelasan soal lokasi detail rumah kedua orang itu. Namun dipastikan keduanya kini sudah dirawat di rumah sakit.

“Di Rumah Sakit Pusat Infeksi Sulianti Saroso, di ruang khusus yang tidak terkontak dengan yang lain,” kata Terawan.
(Dd*)

322 Views