Walikota Terpilih Perlu Segera Perbaiki Penanganan Covid19 dan Dampaknya Di Depok
DEPOK,- Citra Indonesia,- Pemerintah Kota Depok perlu segera memperbaiki penanganan wabah covid- 19 dan dampaknya dimasyarakat. Untuk itu Dewan Kesehatan Rakyat (DKR) akan segera menyampaikan langkah-langkah yang diperlukan diambil oleh Walikota untuk mengatasi Covid-19 ini.
“Covid 19 dan dampaknya tidak bisa diatasi dengan cara yang sudah-sudah. Jumlah kasus bukannya makin berkurang malah semakin meningkat,” ujar Ketua DKR Depok Roy Pangharapan di Depok, Minggu (28/2) menyambut pelantikan KH Muhammad sebagai Walikota Depok beberapa waktu lalu.
Roy Pangharapan meminta agar walikota dan wakil walikota Depok terpilih bisa menggalang semua pihak yang selama ini berkompetisi dalam pesta demokrasi pilkada Depok beberapa waktu yang lalu.
“Kompetisi sudah selesai. Saatnya membangun Depok bersama-sama. Yang terpenting adalah mengatasi Covid 19 dan dampaknya,” kata Roy Pangharapan.
DKR menurutnya akan mengawal program dan janji kampanye M. Idris dan Imam dilaksanakan agar bermanfaat bagi rakyat Depok.
“Karena janji adalah hutang yang harus dipenuhi pada saat sudah terpilih,” tegas Roy Pangharapan.
Ia menegaskan akan mendukung semua progam yang baik dan berguna bagi rakyat Depok.
“Yang kurang baik, kita kritisi dan program yang merugikan rakyat, ya harus dilawan,” tegas Roy Pangharapan.
DKR mengajak semua elemen masyarakat kota Depok untuk melupakan kompetisi dalam Pilkada beberapa waktu lalu dan meminta untuk mengawal bersama pemerintahan agar berjalan baik untuk kemajuan Kota Depok.
“Karena tidak mungkin pemerintah berjalan sendiri tanpa keterlibatan semua pihak dalam proses pembangunan dikota Depok,” kata Roy Pangharapan.
DKR Kota Depok mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Depok beberapa waktu lalu. Seperti diketahui pasangan Walikota dan Wakil Walikota Depok terpilih, KH Muhammad Idris dan Imam Budi Hartono, telah resmi ditetapkan sebagai pemenang Pilkada serentak 9 Desember 2020, dan baru dilantik 26 Februari 2021 lalu. (Dd)
*CP:*
*Roy Pangharapan*
*+62 852 8374 8208*