DPD IKAL (Ikatan Keluarga Alumni Lemhannas) IKAL Korwil Bogor Raya Gelar Audiensi dengan Ka’ban Kesbangpol Kota Depok.

Depok,- citra Indonesia.id,- Ikal Bogor Raya menunjuk Perwakilan Ikal Depok untuk Beraudiensi dengan kepala badan Kesbangpol kota Depok
Depok 16 April 2025

Iwan Sofyan perwakilan Ikal Lemhannas Bogor Raya bertemu langsung dengan Linda Kaban Kesbangpol Depok yang didampingi nuryanto bagian yang membidangi ormas ( organisasi masyarat )

Iwan Sofyan yang menjadi perwakilan Ikal Lemhannas kota Depok memberikan penjelasan tentang keberadaan Ikal Lemhannas dan program-program Ikal Lemhannas DPD Jawa barat, serta pada khususnya program korwil Bogor Raya, yaitu kegiatan pelantikan pengurus korwil Bogor Raya, serta kegiatan donor darah bekerjasama dengan PMI Bogor, yang mana rencananya dilaksanakan tanggal 3 mei 2025 di kantor pemerintahan kota Bogor.

Sehubungan dengan kegiatan yang disampaikan, Linda merespon kegiatan ikal Lemhannas dengan baik, bahkan Linda pun menanyakan kapan pengukuhan keaktifan Ikal Lemhannas dikota Depok, sebagai jawaban Iwan Sofyan menyampaikan, bahwa akan mensukseskan pelantikan pengurus Bogor Raya tahun 2025 – 2030 terlebih dahulu, selanjutnya baru mengarah pada perwakilan.ikal Lemhannas dikota Depok.

Linda sebagai kaban Kesbangpol sangat merespon untuk kehadiran ikal Lemhannas dikota Depok, karena mengingat sangat diperlukan organisasi – organisasi kebangsaan pada saat ini dan pada intinya Linda menyampaikan, bahwa Kesbangpol kota Depok terbuka bagi organisasi masyarakat yang ingin organisasinya terdaftar di pemerintahan kota Depok

Di akhir audiensi Iwan Sofyan mengucapkan terima kasih kepada Kaban Kesbangpol kota Depok yang telah menyediakan waktunya.

Din Yusab

59 Views