BUNDA ELLY FARIDA BERI MOTIVASI PESERTA LOKUS DI KECAMATAN CIMANGGIS
BUNDA ELLY HADIRI PEMBINAAN LOKASI KHUSUS TATANAN KOTA SEHAT KECAMATAN CIMANGGIS
Kantor kecamatan cimanggis
Citra Indonesia Online – Berlangsung di Aula Kantor kecamatan Cimanggis Penyuluhan yang di gagas oleh FKDS (Forum Kota Depok Sehat) Kecamatan Cimanggis dengan tema Pembinaan Lokasi Khusus Tatanan Kota Sehat yang di hadiri Para lurah Se Cimanggis,Dinkes,ketua FKKS,ketua WPA,Pokja,kepala puskesmas,Kader,RW dan seluruh stake Holder yang ada di buka oleh Camat Cimanggis H.Eman Hidayat (Kamis,19/9) juga di hadiri oleh Bunda Elly Farida.
Dalam Sambutannya Bunda Elly Berharap FKKS dan turunannya dapat Menjadi Lembaga yang kokoh dan kuat kemudian Sebuah video visualisasi berikut kata kata motivasi penuh makna di tunjukan oleh Bunda Elly melalui layar proyektor di lanjut dengan pertanyaan seputar apa makna yang bisa di tangkap dari tayangan tersebut kepada para kader sambil sesekali menyanyikan Mars tentang kesehatan dan berpantun ala bunda Elly untuk menyemangati.
” Kita Kemarin baru saja Verifikasi kota sehat tingkat nasional 2019 harapannya kita banyak feedback dan input yang bisa kita dapatkan karena kita sedang menuju swasti saba wistara untuk peringkat yang ketiga ” Papar Bunda Elly.
” Sesungguhnya karya karya kita yang di tunggu untuk semua tatanan dari 9 itu kan ada 7 yang ada di kota Depok ini karena kita tidak memiliki Hutan dan pertambangan jadi ini yang terus kita dorong ” Tambahnya,Beliau juga menyampaikan harapannya bahwa sehat itu lahir dari bawah/pribadi untuk memunculkan masyarakat yang memang benar benar sehat.
Sementara itu dari pihak Dinkes yang di hadiri oleh Evita menjelaskan Pembinaan Lokus tadi di harapkan setiap wilayah di kelurahan faham tentang keunggulan masing masing wilayah dengan tujuan menyatukan sinergitas antar kelurahan, Sehingga kelurahan ini bisa lebih terkoordinasi dan dapat di ketahui apa yang menjadi tujuan sehingga dapat menjadi sebuah Roll Model yang dapat di ikuti kelurahan lain ,” Lokus yang di bina ini tidak boleh kegiatan hanya faham di wilayahnya sendiri karena dapat menimbulkan blok Centralisasi terhadap wilayah kerja mereka tanpa semua orang faham apa yang mereka unggulkan ” jelas Evita dari Dinkes Depok.
Beliau juga mengajak untuk saling asah saling asuh dalam menuju 7 tatanan kota sehat ” ini yang akan kita goalkan karena sudah di nilai, dan bukan hanya kemenangan tapi kita bisa sadar bahwa PHBS ini bisa menjadi tujuan utama kita ” tutup nya.
Di tempat yang sama Ketua FKKS Kecamatan Cimanggis sekaligus Penanggung jawab kegiatan ini H.Edy Rohaedi juga menghimbau dan mengajak para kader dan stake Holder yang ada untuk bisa bersinergi dalam upaya menciptakan lingkungan dan pola hidup sehat di wilayah kecamatan Cimanggis.
DD/Citra Indonesia Online