Ade Firmansyah Sampaikan Program di Musrembang Kelurahan Kali Baru
Depok Citra Indonesia.id Kelurahan Kalibaru Kecamatan Cilodong Gelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan ( Musrembang ) 2024 Acara di gelar di Aula kelurahan Kalibaru jalan Abdul Gani 18/1/24
Anggota Komisi D DPRD Kota Depok Ade Firmansyah, menyampaikan program Universal Health Coverage atau Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, berupa berobat gratis hanya menggunakan KTP dan KK, saat menghadiri Musrenbang Kelurahan Kalibaru Kecaman Cilodong
menyampaikan hal itu, lantaran menilai Pemkot Depok belum masif dalam mensosialisasikan program tersebut kepada masyarakat.
“Program UHC Ini sebenarnya belum sampai ke masyarakat, maka saya jelaskan tadi. Karena dan RW dalam forum Musrenbang ini, adalah sebagai garda terdepan, maka saya sampaikan informasi terbaru yakni UHC,” terangnya.
Ia menjelaskan, per tanggal 1 Desember 2023 ketika sudah di launching sebagai program kebijakan Pemkot Depok, melalui Surat Edaran (SE) Nomor 003/9173, Wali Kota Depok Mohammad Idris, resmi menerapkan UHC.
( Din Citra Indonesia )