GP Ansor PAC Cipayung Depok Selenggarakan Diklat Dasar Selama tiga hari di Yayasan Pondok Pesantren Arahmaniyah Bojong Pondok Terong
DEPOK, citraindonesiaonline.id – Barisan Ansor Serba Guna- Banser Wilayah Kecamatan Cipayung selengarakan Diklat Dasar bagi Calon Anggota yang digelar mulai hari ini Jum’at 25 sd. minggu 27 Oktober 2019 di Yayasan Pondok Pesantren Arahmaniyah Bojong Pondok Terong,Kecamatan Cipayung Kota Depok.
Ketua Banser Kecamatan Cipayung Zaki Kurniawan mengatakan,” Diklat Dasar terbuka untuk umum dan yang dari luar harus disertakan dengan surat pernyataan kesediaan untuk mengikuti acara Diklat Dasar di wilayah Cipayung.” ujar Zaki.
” Peserta berasal dari luar Cipayung harus disertakan dengan surat rekomendasi pengurus Ansor setempat.”
Menyinggung tentang materi Diklat Dasar Banser Zakia menyebutkan ada sekitar 15, diantaranya Wawasan Kebangsaan, Panca Sila, UUD 45, Keagamaan, Keterampilan dan lain lain
” Peserta nya ada 50 hingga 100 an biasanya masih bisa terus bertambah Sampai hari H pembukaan itu.” ujarnya
Pelatihan yang berlangsung tiga hari dimana setiap peserta menginap di tempat yang disediakan barak-barak penginapan untuk calon anggota Banser.
“Kita sediakan tempat menginap dan tidak boleh pulang ..”
Diakui pelatihan ini untuk yang pertama kali diselenggarakan oleh Banser Kecamatan Cipayung, karena Diklat Dasar sebelumnya selalu diselenggarakan di Tingkat Kota Kota Depok.
Karena semakin banyak anggota dan permintaan pengurus kecamatan maka, pelatihan Pendidikan Dasar Banser dapat dilaksanakan di Kecamatan sekaligus pelantikan kepada anggota Banser yang baru.
Dikatakan,mereka yang mengikuti Diklat Dasar sekaligus nanti akan dibaiat menjadi anggota Banser yang baru.
Zakia Kurniawan berpesan, kepada anggotanya dan juga kepada warga masyarakat terkait dengan eksistensi Banser di Cipayung dan Depok pada umumnya.
” Anggota yang sudah ikut ataupun yang akan ikut jangan ragu untuk ikut di Banser, Banser adalah Barisan Ansor Serba Guna bertugad penjaga Ahlussunnah Waljamaah kami penjaga Kyai, kami manut perintah Kyai jadi apapun perintahnya, kita akan laksanakan,” Tegas Zakia.
Ditambahkan,” Kami Sam’an wa tho’atan sama Kyai insya Allah akan mendapatkan keberkahan , kami juga memegang teguh apa yang disampaikan Habib Syekh Hasyim Asy’ari pendiri Nahdlatul Ulama.”
“Siapa yang taat pada Kyai, saya akan mengakui dia sebagai santri saya, Insya Allah hidupnya akan bahagia dunia akhirat .” ungkapnya.
Sedangkan kepada masyarakat luas secara umum di manapun berada,Zakia Kurniawan meyakinkan bahwa Banser bukan barisan pembubaran pengajian Banser bukan barisan penjaga gereja , tapi Banser menjaga NKRI yang bernafaskan Ahlussunnah Waljamaah.
” Banser adalah penjaga Kyai dan kita akan ikut apa yang dikatakannya.” pungkas Zakia
(Dd/wira)